KETIKA HATI BICARA
Sahabat dengarkan isi hati ini
Apakah kalian tau, hati ini selalu sepi?
Sepi, rindu akan kehadiran kalian
Gejolak hati yang tiada henti
Meronta-ronta diliputi kegalauan..
Tapi, hari-hari itu
Selalu membuat hati ini
tersenyum
Gaya lucu kalian untuk
menghapus kesedihan
Pendengar setia ketika
bercerita
Menegur dengan tanpa ragu
Mengingatkan dikala khilaf
Disetiap kesalahan yang
berakhir dengan kata maaf
Memberi ikhlas tanpa mengharap
imbalan
Berusaha menjadi sahabat terbaik
Terkadang sulit untuk melakukannya
Karena menyamakan persepsi tidaklah gampang
Bahkan untuk saling memahami membutuhkan proses
Berbagai macam karakter
Membuat semuanya berbeda
Perbedaan janganlah dijadikan
hambatan
Justru dengan perbedaan itu
Membuat kita bersatu
Mewarnai indahnya pelangi
kehidupan
Melukiskan goresan kisah
Dalam lembaran-lembaran sejarah
Takdir itu benar
Kalian hadir menemani sebagian episode hidup ini
Melalui hari bersama kalian
Merupakan anugerah terindah
Yang takkan bisa tergantikan
Kejujuran selalu membuat hati ini tenang
Sahabat
Ku sayang kalian
(Ditt “JM”)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar